Ditumbangkan Arab Saudi, Berikut 5 Fakta Menarik Laga Argentina vs Arab Saudi Semalam

 Ditumbangkan Arab Saudi, Berikut 5 Fakta Menarik Laga Argentina vs Arab Saudi Semalam

Lionel Messi menyumbangkan satu golnya di laga semalam. Foto Twitter @fifawordcup--

QATAR, RADARLAMPUNG.CO.ID - Timnas Argentina harus tertunduk lesu dalam laga perdana Piala Dunia QATAR 2022 semalam, sempat diunggulkan sebelum laga dimulai, Lionel Messi dan kawan-kawan harus mengakui ketangkasan Arab Saudi.

Ya, Timnas Argentina harus kalah dengan skor tipis 1-2 ketika menjamu Arab Saudi di fase Grup C Piala Dunia Qatar 2022, pada Selasa 21 November 2022 malam.

Pada Laga pertama ini, Argentina sempat memimpin pada babak pertama melalui tendangan penalti Lional Messi pada menit ke-10. Namun, tidak bertahan lama keunggulan tersebut terbalaskan.

Tidak lama babak kedua dimulai, pada menit ke-49 Arab Saudi mampu menyamakan kedudukan melalui tendangan Soleh Al- Shehri.

Arab saudi memberikan kejutan lagi usai menyamakan kedudukan ,Arab Saudi mencetak gold dan menungguli dengan Skor 2-1.

Keunggulan tersebut tidak berubah hingga pertandingan usai. Arab Saudi Unggul 2-1 dan meraih tiga poin di pertandingan ini.

Berikut lima fakta menarik di laga Argentina vs Arab Saudi:

1. Lional Messi Catatkan Rekor Pribadi Dirinya.

Gol Messi ke gawang Arab Saudi menghantarkan Messi pada rekor baru pada dirinya. La Pulga menjadi pemain kelima yang dapat membobolkan bola ke gawang lawan di empat edisi Piala Dunia berbeda, yakni pada tahun 2006, 2014, 2018 dan 2022.

2. Arab Saudi hanya menang sebanyak 4 kali dalam 17 pertandingan.

Dengan kemenangan kali ini yang diraih Arab Saudi, Arab Saudi hanya menang empat kali dalam 17 pertandingan mereka di ajang Piala Dunia. Tepatnya, Empat kali menang, dua kali imbang, dan 11 kali kalah. Dari empat kemenangan ini, Arab Saudi hanya mampu mencatatkan sekali clean Sheet, tepatnya sewaktu mengalahkan Belgia, 1-0 pada Piala Dunia 1994.

3. Argentina Dipenuhi Pemain Bintang.

Banyak yang menggadang-gadangkan Argentina juara favorit Piala Dunia 2022 Qatar, yakni karena memiliki komposisi pemain bintang. Argentina diperkuat pemain yang sudah memiliki kualitas yang baik seperti Lionel Messi, Angel Di Maria, Lautaro Martinez hingga Ottamendi.

4. Piala Dunia 2022 Qatar menjadi Piala Dunia Terakhir Bagi Lional Messi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: bola.net