1,2 M Dana PIP Siswa Bandarlampung Belum Terserap

Kamis 04-04-2019,21:00 WIB
Editor : Kesumayuda

Radarlampung.co.id - Dana Program Indonesia Pintar (PIP) sebesar  Rp1.205.850.000., tahun 2018 untuk 2.424 siswa SD dan SMP di Bandarlampung dari pemerintah pusat belum terserap. Kasi Kelembagaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bandarlampung Mulyadi Kaut T mengatakan, hal tersebut disebabkan karena siswa yang menerima dana PIP tersebut sulit dilacak pihak sekolah.  \"Biasanya kenapa tidak terserap ke siswa penerima PIP itu dikarenakan siswa yang bersangkutan pindah sekolah atau sudah lulus sehingga yang bersangkutan tidak bisa dilacak keberadaannya,\" katanya kepada Radarlampung.co.id, Kamis (4/4). Menurut dia, pemerintah sebenarnya menggelontarkan dan PIP 2018 sebesar Rp8.304.525.000 untuk 20.472 siswa SD dan Rp9.033.750.00 untuk 14.808 siswa SMP.  Namun yang terealisasi hingga saat ini baru Rp7.976.925.000 kepada 19.683 siswa penerima jenjanh SD dan Rp8.155.500.000 bagi 13.173 orang penerima siswa SMP.  \"Sisanya Rp1.205.850.000,- dana Program Indonesia Pintar (PIP) tahun 2018 untuk 2.424 penerima jenjang SD dan SMP di Bandarlampung belum terealisasi,\" terangnya. Meski demikian, sambungnya, bagi siswa penerima PIP yang belum mencairkan dana tersebut sebenarnya masih bisa mencairkannya dengan cara, penerima atau wali murid menghadap ke sekolah untuk mengambil surat pengantar ke sekolah pertama saat dirinya mendapatkan dana tersebut.  \"Itu masih bisa dicairkan selama dana itu belum ditarik ke kas negara. Jadi, sebaiknya si wali murid segera mengurusnya,\" jelasnya.  Setelah siswa mendapatkan surat pengantar, penerima dapat mencairkannya di bank BRI. \"Sekolah tidak bisa melakukan pencairan tanpa ada yang bersangkutan, sehingga yang bersangkutan harus meminta surat pengantar dari sekolah asalnya, dan melakukan pencairan langsung ke bank,\" imbuhnya. Hingga saat ini, pihaknya bersama sekolah hanya bisa menunggu dan berusaha mencari kontak walimurid penerima dana PIP. \"Bila dibandingkan tahun lalu (2017), realisasi PIP sudah cukup baik. Malah tahun lalu, yang tidak terealisasi sebesar Rp3.981.300.000 dari total dana Rp24.947.175.000 bagi 52.101 penerima siswa SD dan SMP di Bandarlampung,\" pungkasnya. (apr/kyd)

Tags :
Kategori :

Terkait