Sidang BOK Lampura, Hari Ini Jaksa Hadirkan Saksi Kunci

Senin 28-09-2020,06:37 WIB
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID - Jaksa Penuntut Umum (JPU) terdakwa korupsi Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) 2017-2018 Lampung Utara (Lampura) dr. Maya Metissa, yakni Budiawan Utama akan menghadirkan saksi kunci. \"Ada saksi dari dinas. Termasuk bendahara yang sering disebut yakni: Novrida Nunyai. Saksi ini akan kita hadirkan besok (Senin),\" kata jaksa Budiawan, Minggu (27/9). Menurutnya, bendahara dinas tersebut sering disebut para saksi sebagai oknum pemotong pencairan dana BOK tersebut. \"Ya kan dari persidangan sebelumnya sudah dijelaskan bahwa ada pemotongan 10 persen,\" katanya. Untuk diketahui, sidang perkara penyelewengan anggaran dana Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) 2017-2018, yang menjerat terdakwa Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) nonaktif Lampung Utara (Lampura): dr. Maya Metissa terus bergulir. Ada sekitar 13 saksi dihadirkan dalam persidangan sebelumnya. Sidang dipimpin oleh Ketua Majelis Hakim Siti Insirah di Ruang Garuda, Pengadilan Negeri (PN) Kelas IA Tanjungkarang, Bandarlampung, Senin (21/9). Saksi-saksi yang dihadirkan itu yakni: Triyana Putri, Sigit Rianto, Darmawan, Sri Mustika, dr. Sri Haryati, Linda Medyawati, Leni Indriana Shanti, Iwan Darmawan, Saipul, dr. Masrianti, Ahmad Hamdani, Asianto, dan Wardianto. \"Semuanya merupakan kepala puskesmas yang ada di Kabupaten Lampura. 13 orang ini perwakilan dari 27 lainnya,\" kata Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri (Kejari) Lampura: Budiawan Utama. Dalam persidangan itu, salah satu saksi yakni: Linda Medyawati mengakui apabila ada pemotongan 10 persen dana anggaran BOK tersebut. Yang di mana akhirnya dirinya terpaksa mengurangi kualitas penyediaan barang anggaran. \"Pemotongan dilakukan oleh Bendahara Kepala Dinas sebesar 10 persen,\" katanya. Dirinya pun menjelaskan apabila pencairan dana BOK itu secara bertahap. Sebanyak 4 kali dalam setahun. \"Kami pun enggak ngambil langsung dana (BOK) itu. Bendahara yang ambil. Dengan syarat adanya kwitansi,\" kata dia. (ang/sur)

Tags :
Kategori :

Terkait