SMK Muhammadiyah Tumijajar Jadi CoE TKRO

Minggu 30-05-2021,00:20 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - SMK Muhammadiyah Tumijajar, Tulangbawang Barat (Tubaba) menjadi Center of Excellence (CoE) untuk kompetensi keahlian TKRO (Teknik Kendaraan Ringan Otomotif).

Hal tersebut ditandai dengan diresmikannya gedung praktik prestisius CoE oleh Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof. Dr. Abdul Mu’ti, M. Ed., bersama Bupati Tubaba Umar Ahmad, Sabtu (29/5).

Kepala SMK Muhammadiyah Tumijajar Syamsul Hidayat mengatakan, perjuangan mendapatkan gelar CoE tidaklah mudah.

Berawal dari bantuan PT KTB Mitsubishi Fuso Jakarta yang memberikan satu unit mobil colt diesel yang membuat pihak sekolah termotivasi untuk membangun gedung praktek yang representatif.

“Direncanakan tahun ajaran 2021/2022 ini, SMK Muhammadiyah Tumijajar mulai membuka kelas Industri untuk Kompetensi Keahlian TKRO. Dengan menggandeng PT KTB Mitsubishi Fuso Jakarta. Nantinya setiap semester akan mengadakan program kerja kelas Fuso,\" kata Syamsul Hidayat.

Sementara Bupati Umar Ahmad turut bangga atas prestasi yang dicapai SMK Muhammadiyah Tumijajar.

Pada bagian lain, Prof. Dr. Abdul Mu’ti, M.Ed. berpesan agar semua guru dan karyawan SMK Muhammadiyah Tumijajar memiliki artikulasi keunggulan sekolah.

Dirinya juga mengapresiasi upaya yang dilakukan SMK Muhammadiyah Tumijajar untuk menjadi sekolah pusat unggulan. (fei/rnn/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait