Antisipasi Stunting, Pantau Kondisi Sejak Ibu Hamil

Selasa 04-05-2021,21:10 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kota Bandarlampung terus berupaya mencegah stunting. Salah satunya dilakukan dengan memantau kondisi ibu hamil.

Wali Kota Eva Dwiana mengatakan, pemantauan mulai dilakukan terhadap ibu hamil yang memeriksakan dirinya ke layanan kesehatan publik. Mulai dari puskesmas, bidan hingga rumah sakit kota.

\"Ini mencegah anak lahir dalam keadaan kekurangan gizi. Antisipasinya, kita cek dan pantau ibu-ibu hamil semuanya,\" kata Eva Dwiana saat membuka kegiatan rembuk stunting, Selasa (4/5).

Bunda Eva-sapaan akrab Eva Dwiana mengungkapkan, Dinas Kesehatan dan tenaga medis terus berusaha menjaga agar anak terhindar dari kelainan bawaan lahir.

\"Bisa dikatakan Bandarlampung itu nol stunting. Namun harus tetap waspada. Jangan lengah. Harus sosialisasikan kepada ibu-ibu hamil. PKK, Posyandu dan lainnya untuk mencegahnya sejak dini. Kalau ada, harus dilihat di mana kesalahannya,\" tegasnya. (mel/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait