Sujadi: Saya Work From Hospital

Jumat 18-06-2021,22:00 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Bupati Pringsewu Sujadi Saddat meminta warga, aparatur sipil negara (ASN), penegak hukum, serta para tokoh untuk tidak abai terhadap protokol kesehatan. Pesan ini disampaikan Sujadi melalui rekaman video saat sedang menjalani isolasi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pringsewu. Melalui video berdurasi 9 menit 31 detik tersebut, Sujadi mengabarkan kondisi serta aktifitas hariannya yang tak terganggu meski sedang menjalani isolasi. Sujadi yang mengenakan batik, terlihat duduk di kursi. Ia juga memakai masker dan sarung tangan. Sebuah meja dengan sejumlah berkas berada didepannya. \"Saya telah dilaksanakan Swab dan hasilnya positif. Sesuai ketentuan, saya harus isolasi. Di mana, di rumah sakit umum daerah Kabupaten Pringsewu,\" ujarnya. Meski terpapar virus Corona, Sujadi menegaskan ia tetap harus melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Tentunya sesuai dengan ketentuan yang berlaku pada saat pandemi. \"Yaitu bekerja dari rumah. Atau kalau saya sedang dari rumah sakit, bekerja dari rumah sakit. Work from hospital. Saya tetap bisa melaksanakan tugas dengan baik. Salah satu contohnya adalah tentang penandatanganan surat,\" tegas Sujadi. Lantas ia mengambil sebuah berkas dan menunjukkannya. Sujadi menyatakan, ia bekerja dengan tetap mengenakan sarung tangan dan masker. Sementara berkas yang diterima, disemprot disinfektan. Lantas ia mempraktikkan dengan menyemprot berkas dan pulpen. Dalam video tersebut, Sujadi menyampaikan dalam Horman dan untuk semua pihak. Sementara pada akhir rekanman, ia mengingatkan untuk mematuhi protokol kesehatan. (sag/ais)  

Tags :
Kategori :

Terkait