RADARLAMPUNG.CO.ID - Pasien positif Covid-19 di Tanggamus mengalami penambahan tiga kasus. Terhitung sejak Minggu (4/4) hingga Selasa (6/4). Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Tanggamus dr. Eka Priyanto mengatakan, dari ketiga pasien, dua dirawat di rumah sakit dan satu menjalani isolasi mandiri. Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 itu diidentifikasi sebagai pasien dengan nomor 554. Yakni laki-laki berusia 70 tahun dari Pekon Dadapan, Kecamatan Sumberrejo. Ini merupakan kasus baru dan bergejala. Awalnya keluarga membawa berobat ke RS Panti Secanti, Gisting untuk pemeriksaan, termasuk Swab. Sambil menunggu hasilnya keluar, pasien minta isolasi mandiri di rumah. \"Hasil Swab kepada kasus ini menunjukkan terkonfirmasi positif Covid-19. Karena keluhan pasien sudah tidak dirasakan lagi, pasien tetap dilakukan isolasi mandiri di rumah,\" kata Eka melalui keterangan tertulisnya. Selanjutnya pasien nomor 555, perempuan usia 69 tahun dari Pekon Ciherang, Kecamatan Gunungalip. Ini juga kasus yang bergejala. Keluarga membawa berobat ke RS Panti Secanti, Gisting untuk dilakukan pemeriksaan. Sambil menunggu hasil Swab keluar, karena gejala mengarah infeksi Covid-19, maka pasien dirawat di ruang isolasi. \"Hasil Swab pasien menunjukkan terkonfirmasi positif Covid-19. Karena pasien masih bergejala, maka tetap dilakukan perawatan di ruang isolasi RS Panti Secanti untuk mendapatkan penanganan standar Covid-19,\" ujarnya. Terakhir, pasien 556, perempuan usia 58 tahun asal Pekon Bandingagung, Kecamatan Talangpadang. Awalnya oleh keluarga, pasien dibawa berobat ke RS Bumi Waras, Bandarlampung untuk dilakukan pemeriksaan, termasuk uji Swab. Ia menjalani isolasi karena gejala mengarah ke Covid-19. \"Hasil Swab pasien menunjukkan terkonfirmasi positif Covid-19. Karena masih bergejala, maka tetap dilakukan perawatan di ruang isolasi RS Bumi Waras,\" sebut dia. Atas kondisi tersebut, maka perkembangan pemantauan di Tanggamus sampai saat ini, jumlah terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 556 kasus. Pasien menjalani isolasi enam orang dan selesai isolasi atau sembuh 523 orang. Kemudian kematian konfirmasi sebanyak 27 kasus. (ehl/rnn/ais)
Tambah Tiga Terkonfirmasi Positif Covid-19 di Tanggamus, Total 556 Kasus
Rabu 07-04-2021,12:00 WIB
Editor : Alam Islam
Kategori :