Kodim 0410/KBL Terus Giat Patroli Penertiban PPKM

Jumat 30-07-2021,14:03 WIB
Editor : Anggri Sastriadi

  Cegah penyebaran Covid 19, Babinsa Koramil 410-06/Kedaton Kodim 0410/KBL Koptu Ferdy bersama Satgas Covid 19 Kelurahan Kota Bandar Lampung melaksanakan patroli himbauan mematuhi Protokol kesehatan (Prokes)  di Jln. ZA Pagar Alam, Kota Bandar Lampung, Jum\'at malam (30/7/2021) Babinsa Koptu Ferdy mengatakan, kegiatan Patroli tersebut merupakan upaya rutin dilakukan dengan maksud untuk membantu pemerintah daerah dalam menangani situasi pandemi covid 19. \"Adapun tujuannya, untuk mengingatkan masyarakat agar mematuhi Prokes 5 M sehingga upaya memutus rantai penyebaran Covid 19 berjalan maksimal,\" ujarnya Lebih lanjut, ia berharap agar masyarakat dapat mematuhi apa yang menjadi himbauan para petugas sehingga masyarakat tetap sehat dan pandemi Covid 19 segera berakhir.

Tags :
Kategori :

Terkait