Tim Balitbang Kemhan Teliti Kawasan Industri Pertahanan Tanggamus

Rabu 13-02-2019,13:57 WIB
Editor : Alam Islam

radarlampung.co.id – Tim Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kementerian Pertahanan akan mengunjungi Tanggamus, Jumat (15/2). Ini terkait penelitian Litbang Feasibility Study relokasi kawasan industri pertahanan di kabupaten itu. Sekretaris Kabupaten Tanggamus Hamid H. Lubis mengatakan, dalam surat yang ditandatangani Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pertahanan Dr. Anne Kusmayati yang ditujukan kepada Bupati Tanggamus tersebut diterangkan, tim peneliti Balitbang akan mengumpulkan data dan informasi. Terkait penyambutan tim, pihaknya menggelar rapat dengan organsiasi perangkat daerah (OPD) terkait. ”Kita mendukung penelitian yang akan dilakukan Balitbang Kemenhan di kawasan industri pertahanan Tanggamus,” kata Hamid, Rabu (13/2). Dilanjutkan, sebelum penelitian, tim akan melakukan pertemuan dengan bupati. Selanjutnya menuju rencana lokasi kawasan industri pertahanan yang berada di Kecamatan Kotaagung timur dan Limau. (ehl/ais)  

Tags :
Kategori :

Terkait