RADARLAMPUNG.CO.ID - Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Lampung Barat tengah melakukan kajian terkait dengan air baku PDAM Limau Kunci. Ini dalam rangka peningkatan kualitas dan mutu air yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut. Kepala Balitbang Lambar Paijo, SKM, M.Kes., mengungkapkan, air baku PDAM Limau Kunci kerap kali menjadi permasalahan. Mulai dari pecahnya pipa induk hingga masalah kualitas air yang didistrubusikan kerap menjadi keluhan pelanggan. ”Saat musim hujan, air biasanya keruh dan berlumpur dan kerap terjadi kerusakan di daerah hulu. Sementara saat kemarau, pendistribusian air terhambat. Karena itu, sesuai dengan tupoksi, kami melakukan kajian untuk mencari akar persoalan sehingga ditemukan solusi,\" kata Paijo. Pada beberapa wilayah, khususnya di daerah perkotaan, sejauh ini mengandalkan air dari PDAM Limau Kunci. Sehingga air berkualitas tentunya menjadi harapan masyarakat yang menjadi pelanggan. Menurut Paijo, saat ini kajian dilakukan di sekitar hulu. Meliputi sumber airnya, tanki penampungan hingga desain. Ini menjadi salah satu penentu bagaimana air baku yang didistribusikan bisa lebih baik. (nop/ais)
Balitbang Kaji Kualitas Air Baku PDAM Limau Kunci
Rabu 08-09-2021,08:00 WIB
Editor : Alam Islam
Kategori :