Tujuh Kecamatan Jadi Sasaran Pasar Murah Pemkot Bandarlampung, Mana Saja ?

Selasa 18-01-2022,13:44 WIB
Editor : Widisandika

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung bersama pihak terkait melakukan rapat koordinasi (Rakor) membahas persiapan oprasi pasar, pada (18/1) di ruang rapat Inspektorat setempat. Plh Sekretaris Kota Bandarlampung Tole Dailami mengatakan, hari ini pihaknya melakukan rakor persiapan pasar murah. Direncanakan pasar murah tersebut akan diselenggarakan di tujuh kecamatan yang ada di Kota Tapis Berseri. \"Yakni di kecamatan Tanjungkarang Pusat (TkP), Tanjungkarang Timur (TkT), Kemiling, Panjang, Tanjung Seneng, Bumi Waras, dan Telukbetung Timur(TbT),\" ujarnya usai menghadari rakor persiapan pasar murah, Selasa (18/1). Adapun komoditi yang disiapkan untuk pasar murah tersebut, kata Tole seperti minyak goreng, telur, gula, terigu, dan bahan pokok lainnya. Pasar murah di jadwalkan akan dilakukan pada Februari mendatang. \"Pada prinsifnya pasar murah dalam rangka membantu masyarakat dalam kondisi Covid-19. Ada tujuh pihak ketiga yang di ajak kerjasama seperti Bulog, PTPM 7, Sinar Laut,  Indomarco, Indogrosir, dan lainnya,\" tuturnya. Sistem pasar murah nanti, kata Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan itu, barang yang dijual dibawah harga pasar. Untuk menyak goreng, menurut Tole telah di sepakati Rp 14 ribu/liter, sedangkan yang lain masih dalam pembahasan. \"Diluar itu itu kita mengharapkan mereka (pihak ketiga, red) juga ada subsidi juga selain kita. Nanti akan kita lakukan pertemuan lagi terkait lokasi dan komoditinya,\" terangnya. Terpantau hadir dalam rakor, Asten III M.Umar, Kepala Dinas Perdagangan Wilson Faisol, Kepala Dinas Perindustrian Adiansyah, Asisten I Sukarma Wijaya, Perwakilan Bulog, dan lainnya. (pip/wdi)

Tags :
Kategori :

Terkait