Universitas Teknokrat Indonesia Berikan Pelatihan Dasar Algoritma dan Pemograman di SMK PGRI 1 Limau

Kamis 13-05-2021,21:54 WIB
Editor : Widisandika

RADARLAMPUNG.CO.ID-Dosen S1 Informatika dan S1 Sistem Informasi melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) di SMK PGRI 1 Limau, Tanggamus. Kegiatan tersebut disusun dalam bentuk pelatihan dasar-dasar algoritma dan pemograman bagi siswa kelas 10 dan 12 jurusan multimedia. Ada lima pokok bahasan yang menjadi bahasan. Termasuk di dalamnya pembahasan pertama mengenai wawasan potensi dunia kerja pasca pendidikan SMK dan potensi kuliah di bidang komputer. Kemudian materi dasar terkait dasar-dasar algoritma dan pemograman. Diantaranya meliputi pendahuluan algoritma dan pemograman, runtunan, pencabangan, perulangan dan praktek di laboratorium komputer di SMK PGRI 1 Limau. Dosen pemandu PKM dari S1 Informatika dan S1 Sistem Informasi, Permata dan Zaenal Abidin, mengatakan kegiatan tersebut terlaksana berkat dana hibah internal dari Universitas Teknokrat Indonesia. Pelatihan dibagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama, yaitu tanggal 18 Maret 2021 fokus pada wawasan dunia kerja pasca pendidikan SMK dan pendahuluan algoritma dan pemograman.Sesi lanjutan pertama, yatu tanggal 19 Maret 2021 fokus pada runtunan, pencabangan dan perulangan. Siswa diberikan penjelasan secara detail terkait potensi kerja setelah pendidikan di SMK jurusan multimedia kemudian dilanjutkan potensi untuk melanjutkan kuliah di Universitas Teknokrat Indoneisa di bidang komputer bagi siswa SMK jurusan multimedia. Lalu kegiatan sesi lanjutan pertama dilanjutkan dengan pembahasan secara detail dasar-dasar algoritma dan pemograman meliputi pendahuluan algoritma dan pemograman, runtunan, pencabangan dan perulangan. Sementara sesi kedua diisi dengan materi praktek langsung di kelas dan di lab SMK PGRI 1 Limau. Sesi kedua pada 22 April 2021 fokus pada mencoba secara langsung pemograman diantaranya meliputi pendahuluan algoritma dan pemograman, runtunan, pencabangan dan perulangan. Sesi lanjutan kedua, yatu tanggal 27 April 2021 fokus praktek langsung di lab SMK PGRI 1 Limau ada runtunan, pencabangan dan perulangan. Dosen pemandu PKM Zaenal Abidin dan Permata mengatakan tujuan dari kegiatan pelatihan ini adalah untuk memberikan tambahan pengetahuan serta membangkitkan motivasi terhadap para siswa SMK PGRI 1 Limau. Kepala sekolah SMK PGRI 1 Limau Ahmad Yani, S.Pd. mengatakan kegiatan tersebut sangat bermanfaat bagi para siswa. Terutama di masa pandemi dimana siswa menjadi kurang aktif dalam belajar. (rls/wdi)

Tags :
Kategori :

Terkait