Usai Dilantik, Yusuf Barusman Janji Bawa Olahraga Lampung Berjaya

Kamis 05-09-2019,16:45 WIB
Editor : Kesumayuda

Radarlampung.co.id -  Usai dilantik, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Lampung Yusuf S. Barusman berjanji akan membawa olahraga Lampung berjaya.

Hal ini diungkapkannya saat memberikan sambutan acara pelantikan pengurus KONI Lampung di Gedung Mahligai Agung, Pasca Sarjana UBL, Kamis (5/9).

Tak lupa, Yusuf Barusman juga berterima kasih kepada Gubernur Lampung Arinal Djunaidi yang sudah mendukung penuh KONI Lampung. \"Saya juga terima kasih kepada KONI daerah yang sudah memilih kita diisi 127 orang kepengurusan. Ini banyak dan memang saya minta Ketua Umum KONI Pusat (pengurusnya) orang-orang ini. Saya membutuhkan mereka untuk mencapai prestasi maksimal olahraga Lampung,\" katanya.

Sebenarnya, sambung kata Rektor UBL ini, sebelum dilantik dan dikukuhkan pun, pengurus KONI sudah bekerja. \"Kepengurusan ini walaupun baru dilantik beberapa menit lalu, kami sudah bekerja bahkan sebelum SK keluar kita sudah koordinasi untuk persiapan PON 2020. Karena persiapan sangat sempit. Kita berjanji bekerja semaksimal mungkin, prestasi terbaik untuk olahraga Lampung Berjaya,\" tandasnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum KONI Pusat Letjen (Purn) Marciano Norman berharap Lampung bisa menjadi lumbung atlet nasional. \"Pengurus sekarang harus mampu dan mengantar prestasi atlet berkiprah di nasional dan internasional. Lampung menjadi salah satu penyumbang atlet untuk kontingen merah putih. Lampung gudangnya atlet angkat besi angkat berat,\" ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi meminta kepada para pengurus KONI menjadi semangat baru dalam mensukseskan olahraga.

\"Ini sebagai momentum dan semangat baru menyumbangkan program kerja sesuai visi misi khususnya olahraga dalam pretasi di regional nasional hingga internasional. Harus diakui KONI punya tugas berat untuk membawa olahraga Lampung berjaya,\" tandasnya.(nca/kyd)

Tags :
Kategori :

Terkait