Radarlampung.co.id – Cuaca yang panas memang bisa menyebabkan kulit kepala terasa gatal. Tak hanya cuaca, tapi penggunaan produk rambut yang tak tepat bisa menyebabkan masalahh rambut lainnya seperti kerontokan dan ketombe. Dilansir dari Boldsky, Jumat (28/9), untuk membantu mengatasi masalah rambut bisa dilakukan dengan perawatan alami. Yakni menggunakan castor oil atau minyak jarak. Minyak jarak mengandung asam lemak omega-3 yang membantu melembabkan kulit kepala. Salah satu alasan utama menggunakan minyak jarak untuk mengatasi masalah kulit kepala adalah daya tembusnya yang tinggi. Sehingga mudah menembus ke kulit kepala, yang mampu bekerja pada akar penyebab masalah secara langsung. Penggunaan minyak jarak secara teratur pada kulit kepala Anda membantu mengatasi infeksi kulit kepala. Minyak jarak juga membantu memperkuat akar rambut Anda. Sehingga rambut tetap sehat, kuat, panjang, dan berkilau. Lalu bagaimana cara mengolahnya? Siapkan 2 sendok makan minyak jarak, 1 sendok makan minyak kelapa murni, extra tetes minyak esensial rosemary, dan 1 sendok makan gel lidah buaya. Lalu siapkan mangkuk kecil, tambahkan gel lidah buaya (pasta aloe vera yang baru diekstrak) kemudian tambahkan minyak kelapa dan minyak jarak ke dalamnya dan aduk rata. Selanjutnya, tambahkan beberapa tetes minyak esensial rosemary ke dalam campuran. Aduk semua bahan hingga tercampur rata. Untuk mengaplikasikan ke kulit kepala, gunakan kuas dan oleskan secara merata. Tutup kepala Anda dengan topi mandi atau handuk kecil dan biarkan selama setidaknya satu jam. Lalu bilaslah menggunakan air hangat. Gunakan resep minyak jarak setidaknya 2-3 kali seminggu untuk hasil yang diinginkan. (jpc)
Minyak Jarak Miliki Manfaat Atasi Masalah Kulit Kepala
Sabtu 29-09-2018,10:00 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :