Misi Sulit Biancoceleste

Minggu 27-01-2019,10:00 WIB
Editor : Widisandika

radarlampung.co.id-Pemuncak klasemen Juventus akan bertandang ke Stadio Olimpico untuk menghadapi tim peringkat 6 Lazio pada giornata 21 Serie A musim 2018-2019, Senin (28/1) dini hari (Live beIN Sports 3 02.30 WIB) Kedua tim bertemu dalam pertandingan penting dan sarat adu gengsi. Pasalnya, Lazio masih belum mendapatkan kemenangan melawan salah satu dari enam klub besar Serie A musim ini. Lazio pun berambisi merebut kemenangan di kandang usai tertunduk dari Napoli 2-1 di pertandingan Minggu lalu. Tim asuhan Simone Inzaghi kini mengemas 32 poin di urutan enam di bawah Milan dan Roma yang berada di posisi ke-4 dan 5. Di atas kertas, ini tampaknya menjadi pertandingan yang sulit bagi Biancoceleste, dan salah satu kesulitan yang hampir mustahil. Namun, dengan sedikit keberuntungan dan semangat di lapangan, tim asuhan Inzaghi terbukti menjadi ujian bagi Juventus daripada yang diperkirakan sebelumnya. Lazio telah mencetak hanya satu gol dalam sembilan pertandingan terakhir mereka melawan Juventus di Olimpico di Serie A , setidaknya enam gol lebih sedikit daripada yang mereka terjaring melawan tim lain yang mereka hadapi, lima kali dalam periode yang sama di kompetisi. Lazio telah kehilangan delapan dari sembilan pertemuan terakhir mereka di Serie A melawan tim yang saat ini berada di posisi empat teratas klasemen. Adapun poin seri didapatnya ketika melawan AC Milan. Lazio baru menang dua dari sembilan pertandingan terakhir mereka di Serie A, setelah mereka menang tujuh kali dalam sembilan pertandingan sebelumnya di kompetisi. Lazio memiliki pemain-pemain dengan kualitas mumpuni. Selain Immobile, ada pula Luis Alberto hingga Sergej Milinkovic-Savic. Di laga ini, Biancoceleste tentu menginginkan hasil terbaik.  Sedangkan Juventus, tentu menjadi tembok bagi Lazio. Terlebih dari catatan, Cristiano Ronaldo dkk telah menang dan mencetak clean sheet delapan kali dari sembilan pertemuan terakhir mereka di Serie A melawan Lazio. Satu-satunya pengecualian adalah 2-1 untuk Biancocelesti pada Oktober 2017 di Turin. Juventus tidak terkalahkan dalam 22 pertandingan terakhir mereka di luar kandang di Serie A. Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini (giornata 2), Juventus mengalahkan Lazio 2-0 di Turin lewat gol-gol Miralem Pjanic dan Mario Mandzukic. Kendati punya catatan bagus, partai tersebut bisa jadi batu sandungan Juventus untuk meraih poin kemenangan atas tim yang berada di urutan enam klasemen sementara. Terlebih Juve kini mengalami krisis beberapa pemain akibat cidera. Seperti, Juan Cuadrado, Andrea Barzagli, Medhi Benatia, Joao Cancelo, dan Sami Khedira. Meski begitu, Juventus masih kuat. Di depan masih ada Douglas Costa, yang menyumbang satu gol ketika timnya menang 3-0 menjamu Chievo pekan lalu. Selain itu, masih punya Paulo Dybala , sang pencetak gol tunggal penentu kemenangan atas Lazio di Olimpico musim lalu.(fin/nca)   PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN Lazio (3-5-1-1): Strakosha, Radu, Wallace, Bastos. Lukaku, Parolo, Leiva, Milinkovic-Savic, Lulic, Alberto, Immobile. Pelatih: Simone Inzaghi.   Juventus (4-3-3): Szczesny; Sandro, Chiellini, Bonucci, De Sciglio, Matuidi, Bentancur, Can, Costa, Ronaldo, Dybala. Pelatih: Massimiliano Allegri.

Tags :
Kategori :

Terkait