Vaksinasi Anak di Bandarlampung Masuk Dosis Kedua

Kamis 20-01-2022,08:30 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Vaksinasi anak usia 6-12 tahun di Bandarlampung terus dikebut. Saat ini memasuki pemberian vaksin dosis kedua. Kasi Kelembagaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bandarlampung Mulyadi Syukri mengatakan, vaksinasi untuk siswa SMP hampir selesai. \"Kalau SD, saat ini sedang proses vaksinasi dosis kedua untuk kelas 3, 4 dan 6,\" kata Mulyadi Syukri. Koordinator vaksinasi anak ini mengungkapkan, Senin (17/1) lalu, hampir 50 persen sekolah telah melaksanakan vaksinasi. \"Sudah 50 persen sekolah dasar yang sudah melakukan vaksinasi tahap kedua. Tinggal menunggu kelas 1, 2 dan 5 selanjutnya. Tapi sudah ada yang mulai,\" ujarnya. Diketahui, pembelajaran tatap muka (PTM) penuh siswa SD dan SMP di Bandarlampung akan digelar Februari mendatang. Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bandarlampung Eka Afriana melalui Kasi Kelembagaan Mulyadi Syukri mengatakan, pihaknya sudah memastikan bahwa PTM penuh akan dilaksanakan bulan depan. \"Bulan Februari. Insya Allah serentak. Dari kelas 1-6 SD masuk. Lalu kelas 7-9 SMP. Untuk waktu, nanti kita infokan lagi,\" kata Mulyadi Syukri, belum lama ini. Saat ini Disdikbud Bandarlampung masih mematangkan persiapan. Antara lain pemenuhan capaian vaksin anak yang masih berjalan bisa selesai sesuai target. \"Selain vaksin anak, kita juga sedang mengimbau sekolah untuk membuat surat pernyataan orang tua mengizinkan anaknya sekolah. Kemudian pelengkapan prokes diperbaiki dan yang kurang ditambahkan,\" tegasnya. (mel/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait