RADARLAMPUNG.CO.ID - Tidak hanya membuka 317 titik gerai vaksinasi. Jajaran Polda Lampung juga menyiapkan doorprize bagi warga yang mendapat vaksin. Seperti vaksinasi yang digelar Polres Pringsewu bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan sejumlah rumah sakit di GOR mini, Jumat (18/3). Dalam kegiatan tersebut, disediakan door prize mesin cuci, kompor gas, setrika, dispenser, minyak goreng dan beras. Wakapolda Lampung Brigjen Subiyanto yang meninjau vaksinasi mengatakan, capaian dosis pertama di Lampung sebanyak 88,88% dan dosis kedua 66,54%. Untuk mencapai target dosis dua 70% yang ditetapkan pemerintah, tentunya diperlukan kerjasama semua pihak. Pembukaan gerai vaksin tersebut memeiliki target 55 ribu warga. \"Prioritas saat ini, selain dosis dua, adalah dosis ketiga atau booster,\" kata Brigjen Subiyanto saat meninjau vaksinasi di GOR mini. Kegiatan tersebut diikuti Bupati Pringsewu Sujadi, Ketua DPRD Suherman, Kapolres AKBP Rio Cahyowidi, Kajari Pringsewu Ade Indrawan dan Dandim 0424/Tanggamus Letkol Arm. Micha Arruan. (sag/ais)
Vaksinasi di GOR Mini, Ada Doorprize Mesin Cuci Sampai Minyak Goreng
Jumat 18-03-2022,19:30 WIB
Editor : Alam Islam
Kategori :