Cekcok dan Ditinggalkan Pacar, ABG Malah Jadi Korban Pencabulan

Senin 07-06-2021,16:25 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Usai cekcok dengan teman lelakinya, Ma (17), malah menjadi korban pencabulan. Kasus ini dilaporkan ke polisi. MR (20), warga Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balikbukit yang diduga pelaku, diamankan anggota Polsek setempat, Sabtu (5/6). Kapolsek Balikbukit Iptu Arnis Daely melalui Kanitreskrim Ipda Jamalion mengatakan, peristiwa itu bermula ketika Ma dan pacarnya berkunjung ke Taman Hamtebiu, sekitar pukul 20.00 WIB, Selasa (1/6). Saat itu kedua terlibat cekcok. Lantaran kesal, sang pacar meninggalkan Ma di taman yang sudah mulai sepi. \"Korban bingung bagaimana cara pulang ke rumah. Lantas ia pergi berjalan kaki, turun ke bagian bawah taman,\" kata Ipda Jamalion. Saat itu muncul dua lelaki dan menghampiri Ma. Mereka mengajak anak baru gede (ABG) tersebut berkenalan dan mengobrol. Kali pertama, yang memperkenalkan diri adalah MR. Kemudian rekannya BS. Setelah sempat mengobrol, sekitar pukul 23.00 WIB, MR mengajak Ma ke sebuah kosan dan dijanjikan akan diantar pulang. Ma bersedia dengan syarat benar-benar diantar pulang. Mereka menuju kontrakan di Pemangku Kampung Baru, Pekon Kubuperahu. Di tempat itu, Ma duduk di ruangan depan sambil menonton televisi. Lalu ia ditawari minum minuman keras. \"Korban sempat menolak,\" ujarnya. Karena terus dirayu, akhirnya Ma meminum sedikit dan berbaring di kasur. Saat itulah, MR meminta BS pergi ke dapur. Ia kemudian mengintimi Ma. \"Usai mendapat tindakan asusila, korban yang ketakutan menghubungi pacarnya dan minta dijemput. Ia dijemput sekitar pukul 01.50 WIB dan diantar pulang,\" sebut Jamalion. Keluarga Ma yang berlangsung mendapat cerita peristiwa itu kemudian melapor ke Mapolsek Balikbukit. MR diamankan saat berada di Taman Hamtebiu. \"Kita menyita barang bukti selimut warna merah bercak putih dan satu unit sepeda Motor Yamaha mio warna silver yang digunakan tersangka,\" urainya. (edi/ais)  

Tags :
Kategori :

Terkait