Cerita Pelajar Lampung Dihadiahi Sepeda Oleh Jokowi Gegara Candaan Kopi

Selasa 19-10-2021,19:12 WIB
Editor : Widisandika

RADARLAMPUNG.CO.ID-Melalui video conference Presiden Joko Widodo (Jokowi), berdialog dengan pelajar dari berbagai daerah termasuk dari Lampung. Dialog ini dilaksanakan saat Jokowi meninjau vaksinasi pelajar di Tarakan, Kalimantan Utara Selasa (19/10). Dalam dialog yang berlangsung hangat itu, Jokowi mendengar curhat para pelajar. Bahkan Jokowi juga menghadiahkan sebuah sepeda kepada Soni, pelajar dari Lampung.  Uniknya, Soni merayu agar diberikan sepeda itu dengan menggunakan pantun. \"Oh iya, Pak, Bapak tahu nggak kalau orang Lampung suka sekali lho sama yang namanya kopi. Ngomong-ngomong soal kopi, kopi apa yang bisa buat semua bahagia?\" ujar Soni dikutip dari detik.com. Para rekan Soni pun riuh dengan pertanyaan berani Soni ke Presiden. \"Kopinta sepeda dari Pak Jokowi,\" kata Soni menjawab sendiri pertanyaannya. Jokowi lantas menanyakan siapa yang meminta sepeda. \"Jangan semua, masa semua minta, sepeda satu saja, tunjuk jari,\" ujar Jokowi. Akhirnya sepeda hadiah Jokowi itu pun jatuh kepada Soni yang tadi mengucapkan tebak-tebakan soal kopi ke Jokowi. (dtc/wdi)

Tags :
Kategori :

Terkait