Niat Kelabui Polisi, Sabu Disimpan Dibawah Meja Dapur

Jumat 15-03-2019,01:00 WIB
Editor : Widisandika

radarlampung.co.id-Satresnarkoba Polres Lampung Tengah membekuk Juanda Aliansyah (32), warga Kelurahan Gunungsugih, Kecamatan Gunungsugih, Rabu (13/3). Dari penangkapan ini polisi mengamankan sepuluh paket kecil sabu-sabu (SS).

Kasatresnarkoba Polres Lamteng Iptu Dailami mewakili Kapolres AKBP I Made Rasma Jemy menyatakan penangkapan tersangka berdasarkan informasi masyarakat.

\"Berdasarkan informasi masyarakat bahwa tersangka sering melakukan transaksi narkoba. Kita langsung bergerak menangkap tersangka di rumahnya. Ketika itu, tersangka ada di dapur. Hasil penggeledahan ditemukan sepuluh paket kecil SS di bawah meja dapur,\" katanya, kamis (14/3).

Ditanyakan barang tersebut, Dailami menyatakan tersangka mengakuinya. \"Tersangka mengakuinya bahwa SS miliknya. Rencananya akan dijual kembali,\" ujarnya.

Guna mempertanggung jawabkan perbuatannya, kata Dailami, tersangka berikut barang bukti digelandang ke Mapolres Lamteng.

\"Kita bawa tersangka ke mapolres guna pemeriksaan lebih lanjut. Tersangka kita jerat dengan pasal 112 ayat 1 dan pasal 114 ayat 1 UU NO. 35/2009 tentang Narkotika. Ancamannya 5-12 tahun penjara,\" ungkapnya. (sya/wdi)

Tags :
Kategori :

Terkait