Winarti Tinjau Wisata Alam 21 Sekaligus Serahkan Bantuan untuk Masjid

Jumat 20-11-2020,19:03 WIB
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID - Bupati Tulangbawang Winarti bersama beberapa pejabat terkait meninjau lokasi Wisata Alam 21, Jumat (20/11). Wisata Alam yang terletak di Kampung Aji Mesir, Kecamatan Gedungaji ini belakangan menjadi hits dan kerap diperbincangkan, mengingat panoramanya yang begitu indah. Selain meninjau lokasi wisata, orang nomor satu di Tulangbawang tersebut secara simbolis menyerahkan bantuan hibah untuk masjid sebesar Rp20 juta. Tidak hanya itu, mantan ketua DPRD Tulangbawang tersebut juga menyerahkan bantuan bibit pohon sukun untuk ditanam warga setempat. \"Wisata Alam 21 ini merupakan hasil gotong-royong bersama, buah dari program ekonomi kreatif Bergerak Melayani Warga (BMW). Kedepan, diharapkan lokasi ini dapat menjadi salah satu alternatif destinasi wisata unggulan di Tulangbawang,\" kata Winarti. Saat ini, di lokasi tersebut telah berdiri delapan stand yang digunakan \"emak-emak\" untuk berdagang. Ada juga pondok-pondokan, kapal klotok, dan berbagai macam kerajinan tangan yang dijajakan. Pemkab Tulangbawang juga menggandeng Bank Lampung membantu mengembangkan Wisata Alam 21. (nal/sur)

Tags :
Kategori :

Terkait