Pekon Pagelaran Jadi Kampung Budidaya Ikan Nila

Sabtu 05-03-2022,14:15 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kementerian Kelautan dan Perikanan menetapkan Pekon Pagelaran, Kecamatan Pagelaran, Pringsewu sebagai Kampung Budidaya Ikan Nila. Dipilihnya Pekon Pagelaran sebagai salah satu dari 130 lokasi program Kementerian Kelautan dan Perikanan tersebut berdasar sejumlah keunggulan. Direktur Pakan dan Obat Perikanan Ujang Komarudin mengatakan, penetapan Pekon Pagelaran sebagai Kampung Budidaya Ikan Nila merupakan apresiasi positif Kementerian Kelautan dan Perikanan atas peran aktif masyarakat pada budidaya ikan tersebut. Harapannya, setelah penetapan Kampung Budidaya Ikan Nila, nantinya ada kerjasama dengan kementerian terkait dan elemen lainnya. \"Himpunan bank negara (Himbara) juga untuk memberi perhatian pada program ini. Demikian juga kami di level eselon 1, memberikan fokus kegiatan di kampung ini. Termasuk permodalan,\" kata Ujang saat peresmian Kampung Budidaya Ikan Nila, Sabtu (5/3). Sementara Kepala Dinas Perikanan Pringsewu Deby Herdian menyatakan akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengembangkan budidaya ikan Nila. Bupati Pringsewu Sujadi mengungkapkan, pemkab terus mendorong budidaya ikan Nila. Mulai dari penyediaan pakan, produksi ikan, hasil panen hingga oksigen. \"Semoga Pekon Pagelaran yang ditunjuk sebagai Kampung Budidaya Ikan Nila terus maju dan berkembang,\" kata Sujadi. (sag/ais)  

Tags :
Kategori :

Terkait