Demo Omnibus Law, Satu Mahasiswi Tumbang

Rabu 07-10-2020,14:25 WIB
Editor : Widisandika

RADARLAMPUNG.CO.ID- Ribuan orang menggelar demo menolak UU Cipta Kerja atau omnibus law di gedung DPRD Lampung, Rabu (7/10). Salah seorang mahasiswi peserta aksi pingsan saat berdemo. Pantauan radarlampung.co.id, mahasiswi berjaket hijau yang tumbang itu dievakuasi sejumlah mahasiswi dan Satpol PP. Dia dinaikan ke tandu untuk di bawa ke mobil ambulans milik PMI Lampung yang berjaga. Dengan sigap dokter Anton yang siang itu berjaga kemudian memberikan pertolongan. beberapa menit kemudian, wanita berhijab ini kembali siuman. Belakangan diketahui, mahasiswi itu bernama Arrahma Mustika, dia berkuliah di Universitas Muhammadiyah Lampung. Rekan Rahma, Arini menjelaskan jika temannya itu pergi untuk berdemo sejak pagi. \"Dia (Arrahma,red) itu dari pagi belum makan nasi sampai siang ini juga, cuma makan roti aja. Tadi tiba-tiba dia ngerasa kepalanya keliyengan (pusing,red),\" ujarnya dengan napas terengah-engah. Tidak lama dari itu, mahasiswi FISIP Muhammadiyah itu terjatuh dan tidak sadarkan diri. Padahal posisinya kata Arini, dia tidak berdesak-desakan dengan pendemo lain.(nca/wdi)

Tags :
Kategori :

Terkait