Dilantik, Kepala SD di Pringsewu Harus Ikut Tekan APS

Selasa 23-07-2019,19:20 WIB
Editor : Alam Islam

radarlampung.co.id – Jabatan kepala SD negeri di Pringsewu akan terus dievaluasi. Ini melihat kinerja masing-masing kepala sekolah. ”Proses evaluasi akan terus dilakukan. Karena, ada yang  pensiun atau pindah. Jadi memungkinkan dilakukan pelantikan lagi,\" kata Wakil Bupati Pringsewu Fauzi saat pelantikan 14 kepala SDN di aula Dinas Pendidikan dan Kebudayan (Disdikbud) setempat, Selasa sore (23/7). Dalam kesempatan tersebut Fauzi meminta kepala SD dapat berupaya menekan angka putus sekolah (APS) pada masing-masing wilayah kerjanya.  ”Saya pesan kepada bapak ibu, jangan sampai ada anak yang putus sekolah gara-gara karena biaya. Sebab indeks pendidikan angka putus sekolah sangat tergantung dari perhatian bapak ibu sekalian,\" tegasnya. Sementara, pelantikan disaksikan Kepala Disdikbud Pringsewu Heri Iswayudi serta Kabid Pengadaan Kesejahteraan dan Mutasi Pegawai BKPSDM Wiwid. Dari 14 kepala SDN, dua orang tidak hadir karena sakit. \"Ya, yang hadir dalam pelantikan 12 orang. Dua tidak bisa karena sakit. Untuk yang dua orang ini, dilantik menyusul. Menunggu perkembangan kesehatannya. Kalau, tidak memungkinkan di Plt. dahulu kepala sekolahnya,\" kata Kepala Disdikbud Pringsewu Heri Iswayudi. (mul/sag/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait