Dinkes Mesuji Dirikan Tiga Pos Mudik

Senin 27-05-2019,17:13 WIB
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID - Dinas Kesehatan (Dinkes) Mesuji akan mendirikan pos kesehatan di tiga titik kawasan jalan raya di wilayah kabupaten tersebut. Itu dilakukan dalam rangka menghadapi arus mudik dan libur Idul Fitri 1440 Hijriah. \"Kami akan menyiagakan tiga pos kesehatan sebagai antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Juga untuk membantu para pengendara dan pemudik sebagai tempat istirahat, serta keamanan di jalan raya sekaligus membantu memeriksa kesehatan,” ucap Plt. Kepala Dinkes Mesuji Ardi Umum saat dihubungi Radarlampung.co.id, Senin (27/5). Dia membeberkan, posko kesehatan akan dibagi menjadi tiga pos. Masing-masing terletak di jalan lintas Timur Sumatera tepatnya di Simpang Asahan, Simpang Pematang, dan Agung Batin dekat pintu tol. Pos kesehatan Dinkes itu nantinya akan berdampingan dengan pos pengamanan yang didirikan Polres Mesuji. \"Pos kesehetan Dinkes Mesuji di kawasan jalan raya secara umum direncanakan didirikan mulai 28 Mei sampai dengan H+7 Lebaran. Namun nantinya disesuaikan dengan kebutuhan di lapangan,\" ucap Ardi. Bagi masyarakat yang ingin memanfaatkan pos tersebut dapat menyinggahi pos yang akan disiapkan. Meski tidak memeriksakan kesehatan masyarakat juga bisa singgah di pos pelayanan kesehatan untuk sekadar beristirahat ketika menempuh perjalanan mudik. (muk/sur)

Tags :
Kategori :

Terkait