Disdik Tubaba Perketat Pencairan Dana BOS 2020, Ini Fokus Penggunaannya

Rabu 16-12-2020,02:28 WIB
Editor : Widisandika

RADARLAMPUNG.CO.ID-Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, melakukan pengetatan dalam pencairan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di tahun 2020 ini. Kepala Dinas Pendidikan melalui Sekretaris Abdul Rahman, mengatakan, perketatan tersebut dilakukan dengan cara pendisiplinan dalam laporan penggunaan dana BOS setiap sekolah sebelum mereka melakukan pencarian BOS berikutnya. \"Selain itu, dalam Fokus penggunaan dana BOS Sekolah tahun ini, juga harus berpedoman pada Peraturan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 8 tahun 2020 dalam situasi Pandemi Covid 19.\"ungkapnya Berdasarkan laporan dari Sekolah-sekolah di Tubaba, lanjut dia, tahun 2020 ini fokus utama penggunaan dana BOS diperuntukan kebanyakan pada Honor Guru dan Pembelian alat-alat kelengkapan Protokol Kesehatan, seperti Alat Cuci Tangan, Hand Sanitizer, Masker, dan lain-lain. \"Selain itu, ada juga yang digunakan untuk Rehab ringan, pembelian buku, dan item-item lain yang sesuai Permendikbud tersebut. Dan Sejauh ini, penggunaan dana BOS di Tubaba sudah sesuai peraturan, dan kalaupun ada kekeliruan sudah dilakukan Evaluasi.\" Imbuhnya. (fei/rnn/wdi)

Tags :
Kategori :

Terkait