radarlampung.co.id - Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof. Hasriadi Mat Akin dan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unila Prof. Satria Bangsawan meresmikan Co Working Space Start Up Business di area Entrepreneurship Development Centre lantai 2 FEB Unila, Jumat (6/9).
Satria menjelaskan, pembangunan gedung ini bertujuan mempersiapkan FEB maupun Unila berdaya saing secara regional maupun internasional.
\"Co Working dibangun oleh FEB Unila, karena kita ingin di era 2019-2023 sesuai dengan mailstone kita, Unila ini akan berdaya saing secara regional dan internasional,\" ujarnya.
Ia pun menambahkan, tujuan Unila menjadi universitas riset menuju Entrepreneur University harus dilakukan dengan tujuan menghasilkan alumni yang berdaya saing secara nasional maupun internasional serta memiliki kemampuan entrepreneur didukung dengan research yang dilakukan oleh dosen maupun mahasiswa.
\"Katena itu, co working space start up business adalah untuk melengkapi, supaya mahasiswa bisa praktik langsung sebagai calon-calon entrepreneur yang berbasis digital dan revolusi industri 4.0. Sehingga, ide-idenya akan ditumpahkan disitu lalu setelah menjadi alumni benar-benar berkontribusi untuk provinsi Lampung dan juga Unila,\" tandasnya. (rur/rls/kyd)