RADARLAMPUNG.CO.ID-Satlantas Polres Mesuji rutin membagikan masker gratis kepada pengendara di beberapa titik. Seperti yang terlihat di pasar Simpang Pematang dan di Jalan Lintas timur Sumatera Km 180 Sabtu (17/4). Kegiatan tersebut bertujuan untuk membiasakan masyarakat mematuhi protokol kesehatan (prokes). Pembagian masker ini juga untuk menyukseskan program Kabupaten Mesuji Bermasker yang dilaunching Polres Mesuji. Dalam program itu setiap hari ratusan masker dibagikan untuk masyarakat Mesuji. \"Yang pasti pembagian masker ini menyasar warga yang tidak menggunakan masker ataupun yang maskernya sudah tidak layak pakai. Kami harapkan kesadaran masyarakat untuk penggunaan masker semakin bertambah,\" kata Kasatlantas Polres Mesuji Iptu Farid Riyanto. (muk/wdi)
Polres Mesuji Bagikan Ratusan Masker untuk Warga
Minggu 18-04-2021,07:29 WIB
Editor : Widisandika
Kategori :