RADARLAMPUNG.CO.ID - Federasi Olahraga Karate-do Indonesia (Forki) Lampung menggelar rapat persiapan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Lampung Open yang akan dilaksanakan di GOR Sumpah Pemuda, PKOR Wayhalim, 28 hingga 30 Desember 2019 mendatang. Selain menggelar kejuaraan karate yang diikuti berbagai provinsi lain di Indonesia, Kejurnas diikuti 705 peserta dari 41 kontingen. Baik dari Lampung maupun provinsi lain. \"Kejuaraan ini kita gelar rutin setiap tahunnya, tentu sebagai ajang bagi para karateka untuk menatap kejuaraan yang lebih tinggi, baik di tingkat nasional maupun internasional,\" ujar Ketua Umum Forki Lampung, Hannibal, Senin (23/12). Melalui kejuaraan ini, Ketua Harian KONI Lampung tersebut ingin para karateka Lampung bersaing dengan karateka provinsi lainnya. Karena Lampung juga saat ini merupakan salah satu provinsi dengan karate terbaik. Lewat kejuaraan ini juga diharapkan Lampung mampu bersaing di PON dan terus menambah peraihan medali emas. Sementara, Ketua Panitia Kejurnas Karate Lampung Open Hery S mengatakan, kejuaraan yang digelar ini merupakan kejuaraan karate bertaraf nasional. \"Pak Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mendukung penuh kegiatan ini. Beliau ingin sebagai tuan rumah, Lampung mampu menyambut para karateka dari luar daerah. Kita berharap bahwa dengan antusias yang luar biasa ini, kejuaraan nasional bisa berjalan sukses dan lancar,\" kata dia. Selain menggelar kejurnas, menurut Hery, bakal ada refleksi bagi para wasit dan juri nasional. Para pengadil pertandingan tersebut akan memimpin laga di kejuaraan ini. Selain itu sebagai ajang bagi wasit dan juri nasional mempersiapkan diri menuju ajang PON Papua 2020. (nca/rls/sur)
Ratusan Karateka Nasional Bakal Berlaga di Kejurnas Karate Lampung Open 2019
Selasa 24-12-2019,05:52 WIB
Editor : Ari Suryanto
Kategori :