RADARLAMPUNG.CO.ID - Perhitungan real count hasil Pilwakot Metro di website resmi KPU RI http://pilkada2020.kpu.go.id/ pagi ini (14/12) telah mencapai 100 persen.
Pasangan calon (Paslon) nomor urut satu Wahdi-Qomaru Zaman (WaRu) menjadi paslon dengan perolehan suara tertinggi dibanding empat calon lainnya, dengan 28.255 suara atau 29,1 persen.
Kedua adalah paslon nomor empat Anna Morinda-Fritz Akhmad Nuzir dengan perolehan suara 27,8 persen atau 27.013 suara. Ketiga Ampian Bustami-Rudy Santoso (ABDY) dengan 22.683 suara atau 23,4 persen.
Real Count Website KPU 100 Persen, WaRu Unggul dengan Suara 28.255 Suara
Senin 14-12-2020,10:39 WIB
Editor : Ari Suryanto
Kategori :