RADARLAMPUNG.CO.ID - Kalangan dewasa dan orang tua diharapkan bisa lebih mendengar aspirasi kaum remaja. Koordinator Youth Center Persatuan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Bali Ni Luh Eka Purni menuturkan, impian remaja sejatinya sudah banyak diungkapkan. Pertanyaan yang lantas muncul darinya, apakah sudah banyak didengar? Apakah pihak-pihak terkait sudah berusaha mewujudkan? Atau sudah konsistenkah dalam meresponnya? \"Menurut kami ini merupakan masalah komitmen dalam hal pemenuhan harapan ini. Bukan berarti kami memaksa orang dewasa mengikuti gaya anak muda. Namun setidaknya memahami selera anak muda, dekat dengan kehidupan mereka,\" ucap Ni Luh, dalam sesi konfrensi pers ICIFPRH, di Yogyakarta, Selasa (1/10). Tantangannya, lanjut dia, adalah bagaimana semua pihak konsisten dalam perubahan itu. Yang terpenting lainnya adalah pelibatan anak muda dalam program-program remaja, sejak dari tahapan desain. Sudut pandang atau perspektif dalam melihat data menurutnya ada perbedaan. Meskipun diakuinya bahwa mungkin remaja tidak memiliki pengalaman yang dimiliki oleh pakar, namun ketika sesuatu itu tentang anak remaja sendiri, sudah sewajarnya mereka dilibatkan. \"Saya tidak nyaman menggunakan kata merebut kekuasanaan, namun lebih suka menggunakan istilah kolaborasi,\" tukasnya. (sur)
Remaja: Kami pun Ingin Bersuara!
Rabu 02-10-2019,12:21 WIB
Editor : Ari Suryanto
Kategori :