RSUD Tubaba Rawat Pasien PDP

Kamis 09-04-2020,20:19 WIB
Editor : Anggri Sastriadi

radarlampung.co.id - Tim Dokter Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tulangbawang Barat (Tubaba), menaikkan status Sg (67) seorang warga Kecamatan Tulangbawang Tengah dengan berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) Covid-19. Pasien yang baru saja pulang dari Gowa Sulawesi Selatan (Sulsel) ini diisolasi di kamar khusus tekanan negatif RSUD setempat setelah di observasi sejak pekan lalu.

Berdasarkan informasi yang dihimpun radarlampung.co.id, pasien ini baru saja pulang setelah mengikuti kegiatan dengan tema Ijtima Dunia 2020 Zona Asia, pada bulan Maret yang lalu.

Kepala Dinas Kesehatan Tubaba, Majril, M.Kes. ketika dikonfirmasi radarlmpung.co.id membenarkan bahwa Sg merupakan pasien rujukan dari salah satu proses di kecamatan Tulang Bawang Tengah Pekan lalu. \"Ya benar, sekarang kami rawat di ruang isolasi tekanan negatif,\" tuturnya melalui pesan WA tadi malam.

Status SG menjadi PDP lantaran pihaknya telah melakukan serangkaian tes sehingga ditemukan gejala yang menyerupai serangan virus tersebut.  Namun demikian kondisi pasien saat ini sangat baik dan stabil.

Sejak awal dirawat pasien tidak menunjukkan ada tanda-tanda masuk sebagai pasien dalam pengawasan, sebab berdasarkan hasil rapid test negatif. \"Hanya saja setelah dilakukan foto rontgen dua kali dengan interval 3 hari ada gambaran ke arah pneumonia walaupun belum jelas sehingga tim medis RSUD menetapkan pasien tersebut dengan status PDP,\"jelasnya.

 Guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan pihaknya telah meminta agar seluruh anggota keluarga yang pernah berinteraksi dengan pasien PDP tersebut untuk diisolasi. (fei/ang)

Tags :
Kategori :

Terkait