Sasar Pemilih Pemula, KPU Mesuji Goes to School

Jumat 01-02-2019,15:40 WIB
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mesuji menggelar kegiatan KPU Goes to School di SMA Muhammadiyah Mesuji Timur, Jumat (1/2). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan Pemilihan Umum 2019 kepada para pelajar, terutama yang telah dan akan memberikan hak suaranya pada 17 April 2019 mendatang.

Selain itu juga, menurut Ketua KPU Mesuji Ali Yasir kegiatan ini diharapkan dapat memberikan wawasan tentang bagaimana cara menggunakan hak pilih. Pada dasarnya, kata dia, kegiatan itu sekaligus bertujuan untuk memberikan pendidikan politik.

KPU berharap, pemilih pemula yang ikut serta dalam kegiatan tersebut bisa menjadi agen sosialisasi tentang pentingnya menyalurkan hak pilih bagi masyarakat.

\"Sekolah dipilih karena kami berharap para pemilih pemula ini nanti mampu menjadi agen yang meneruskan informasi sosialisasi tentang Pemilu,\" kata Ali kepada Radarlampung.co.id.

Pihaknya juga berencana menerapkan rangkaian sosialisai untuk kaum perempuan. \"Kita sosialisasi ke ibu-ibu pengajian majelis taqlim serta gerebek pasar. Hal itu tidak lain untuk meningkatkan partisipasi pemilih yang kita targetkan mencapai 80%. Yang jelas KPU Mesuji terus berupaya agar partisipasi pemilih tinggi,\" jelasnya. (muk/sur)

Tags :
Kategori :

Terkait