RADARLAMPUNG.CO.ID - Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Tjahjo Kumolo mengapresiasi Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana yang telah membangun Mal Pelayanan Terpadu.
Hal tersebut disampaikannya saat acara peletakan batu pertama atau grounbreaking yang dilakukan di area Komplek Kantor Pemerintah Kota, pada Jum'at (27/5).
"Saya ucapkan terimakasih hari ini diberi kehormatan untuk meletakan batu pertama pembangunana Mal Pelayanan Publik yang ada di Kota Bandarlampung," ujar Tjahjo dalam sambutannya.
Tjahjo pun mengapresiasi apa yang telah dilakukan Eva Dwiana dengan dukungan Forkopimda dan jajarannya, yang hari ini resmi akan membangun Mal Pelayanan Publik.
Dengan pembangunan tersebut diharapkan dapat mempercepat pelayanan publik, mempercepat proses perizinan, dan mengatasi masalah lainnya dengan cepat.
"Saya kira contoh, kepolisian sekarang mengurus SKCK hanya hitunganan menit, memperpanjang SIM juga cepat. Juga seperti perintah KASAD rumah saki milik TNI AD harus melayani dulu jangan ditanya sakit apa, uang ada atau tidak. Termasuk rumah sakit rujukan, puskesmas, dan lainnya," pesannya.
Dirinya pun mengucapkan selamat kepada Wali Kota Bandarlampung yang telah mendengar keinginan masyarakat Bandarlampung dan sekitarnya, bahwa menggerakan dan mengorganisir masyarakar itu merupakan bagian dari tugas pemerintah dan semua jajarannya. Karena itu bagian dari reformasi birokrasi.
"Sekali lagi terimakasih saya diberikan kehormatan. Sebab, Kota Bandarlampung ini kota yang bisa saya ingat saja, tapi belum pernah tinggal di sini. Ibu saya lahir di Bandarlampung. Kemudian besar dan sekolah di Jogja," ungkapnya sembari bergurau bahwa yang dirinya ingat adalah Atam Goreng Begadang. (pip)