"Sehingga kami harapkan nantinya program ini benar-benar mengena ke masyarakat," tambahnya.
Selain itu, Kementerian Komunikasi dan Informasi juga meminta proses verifikasi ini dapat diselesaikan dalam waktu dua pekan kedepan. Karenanya, Ganjar berharap Pemda kabupaten/kota bisa segera melakukan verifikasi tersebut.
"Karena dalam waktu dekat program pembagian STB untuk masyarakat yang masuk DTKS akan segera di lakukan. Maka dalam dua pekan kedepan diharapkan hasil verifikasi sudah membuahkan hasil. Ini tidak lain untuk mempercepat proses penyaluran STB serta program ASO ini," tandasnya. (*)