RADARLAMPUNG.CO.ID - Masyarakat Provinsi Lampung harus bersiap dalam menghadapi cuaca yang akan terjadi pada Hari ini, Selasa 30 Agustus 2022.
Sebab, berdasarkan BMKG Lampung, pada pagi hari, berpotensi hujan di wilayah Mesuji, Tulang Bawang, Lampung Tengah, Lampung Timur, Lampung Selatan, Bandar Lampung, Pesawaran, Pringsewu, Tanggamus.
Hal serupa juga akan terjadi pada siang-sore hari yang berpotensi hujan di wilayah Way Kanan, Lampung Barat, Lampung Utara, Lampung Tengah, Mesuji, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat, Pesisir Barat, Tanggamus.
BACA JUGA:Pengacara Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak Disomasi Partai Demokrat
Bahkan, pada malam hari pun berpotensi hujan di wilayah Lampung Selatan, Bandar Lampung, Pesawaran, Pringsewu, Tanggamus, Pesisir Barat.
Sementara, pada dini hari, berpotensi hujan di sebagian besar wilayah Lampung.
Untuk duhu udara, berkisar antara 23,0 °C – 32,0 °C, untuk wilayah Barat Lampung berkisar antara 15,0 °C – 30,0 °C.
BACA JUGA:Penggunaan BBM Subsidi di Lampung Lampaui Kuota Penggunaan
Adang suhu udara itu, membuat kelembapan udara antara 60 – 100 %.
Bahkan, Angin yang berhembus berasal dari Tenggara – Barat dengan kecepatan 03 – 20 knots (5 - 40 Km/Jam).
BMKG Lampung pun memberikan Peringatan Dini agar selalu Waspada potensi hujan lebat disertai petir dan angin kencang siang dan sore hari di wilayah Way Kanan, Lampung Barat, Lampung Utara, Lampung Tengah, Mesuji, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat, Pesisir Barat, Tanggamus.
BACA JUGA:Janda Ini Ditipu Agar Berhubungan Intim dengan Dua Anak Kandungnya
Kemudian, pada Dini hari di wilayah Mesuji, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat, Lampung Tengah, Lampung Utara, Metro, Lampung Timur, Lampung Selatan, Bandar Lampung, Pesawaran, Pringsewu, Way Kanan, Tanggamus.
Demikian prakiraan cuaca yang akan terjadi hari ini, Selasa 30 Agustus 2022. (*)