Jadwal Pertandingan Antara Inggris Vs Senegal di Babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022

Kamis 01-12-2022,15:45 WIB
Reporter : Ajeng Monika Selis
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID –Timnas Inggris sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022, usai mengalahkan timnas Wales dengan skor telak 3-0 di pertandingan terakhir penyisihan grup B.

Meski Timnas Inggris ditinggal satu pemain yakni bek tengah, Ben White. Namun The Three Lions akan tetap tampil menghadapi Senegal pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 yang akan digelar Senin depan.

Dalam keterangan resminya, timnas Inggris menumumkan bahwa Ben White meninggalkan tim di Al Wakrah dan pulang ke Inggris atas persoalan pribadi yang dihadapinya, sehingga harus segera pulang.

“ThreeLions, memberitahukan bahwa @ben6white sudah meninggalkan tempat pelatihan Inggris yang berada di Al Wakrah dan pulang ke rumah untuk alasan pribadi,”dikutip dari pengumuman akun Twitter resmi timnas Inggris yakni @England.

BACA JUGA:Keren, Bakal Ada Mobil Terbang di IKN, Mulai Uji Coba 2024 Mendatang

Duel antara Inggris vs Senegal bakal dilaksanakan pada Senin, 5 Desember 2022 di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar dan kick off akan dimulai pada pukul 02.00 WIB.

Pada babak 6 besar Piala Dunia 2022, Inggris akan berhadapan dengan runner-up grup A, yakni Senegal. Di mana laga tersebut menjadi pertemuan pertama kedua tim di panggung internasional sepak bola.

BACA JUGA:Link Live Streaming Jepang vs Spanyol Piala Dunia 2022, La Furia Roja Waspadai Tim Samurai Biru

Keduanya memang belum pernah berhadapan satu sama lain, baik di panggung internasional Piala Dunia ataupun di laga pertandingan persahabatan lainnya.

Inggris diketahui berhasil menjuarai grup B Piala Dunia 2022 dengan meraih sebanyak tujuh poin dari hasi dua kemenangan dan satu kali imbang. Sementara Senegal menjadi runner-up untuk grup B dengan raihan enam poin.

BACA JUGA:Update! Bocoran Pola Room FaFaFa yang Ampuh untuk Buka JP Tirai 90B

Di sisi lain, FIFA dikabarkan sedang melakukan penyelidikan terhadap Federasi Sepak Bola Senegal karena tidak mengirikan perwakilan pemain tim dalam sesi jumpa pers dengan wartawan.

Komite Disiplin FIFA telah menyelidiki Senegal usai diduga melakukan pelanggaran regulasi konferensi pers menjelang pertandingan tim melawan Ekuador pada matchday ketiga grup A pada Selasa lalu, 29 November 2022.

Seperti yang diketahui bahwa setiap tim harus mengirimkan pelatih kepala dan satu perwakilan pemain menjelan pertandingan di ruang konferensi pers media di Piala Dunia 2022.

Senegal diduga mangkir dan hanya diwakili pelatih Aliou Cisse dalam jumpa pers jelang pertandingan melawan Ekuador yang berlangsung sekitar 40 menitan itu.

Kategori :