Daftar 5 Perempuan Terkaya Indonesia versi Forbes, Salah Satunya Perintis Internet di Negara Ini

Senin 16-01-2023,12:53 WIB
Reporter : Ajeng Monika Selis
Editor : Ari Suryanto

Tak hanya itu, Dewi Kam juga memiliki bisnis di bidang pembangunan dan pengoperasian pembangkit listrik. Serta terdaftar sebagai pemiik sekaligus pemegang saham di PT Sumberggas Sakti Prima. 

2. Arini Subianto

Di posisi kedua ada Arini Subianto yang tercatat Forbes memiliki kekayaan sebesar Rp 23,4 triliun, sehingga mampu menempatkan namanya pada posisi ke 28 dari 50 orang terkaya di Indonesia.

Sebagai putri sulung dari Benny Subianto yang meninggal pada 2017 silam, Arini Subianto hingga saat ini mengambil alih perusahaan tambang milik sang ayah yang nilainya mencapai triliunan.

BACA JUGA:7 Daerah Penghasil Kopi di Indonesia, Lampung Urutan Berapa?

Selain mengawasi investasi Persada di berbagai bidang mulai dari produk pengolahan kayu, kelapa sawit, hingga pengolah karet hingga batubara.

Arini Subianto juga telah menjadi Presiden Direktur di perusahaan induk keluarganya, yakni Persada Capital Investama.

3. Rina Ciputra Sastrawinata

Sosok satu ini memiliki nilai kekayaan mencapai Rp 19,48 triliun dari investasi properti yang dijalankannya, serta menduduki jabatan sebagai salah satu bos dari Ciputra Group.

BACA JUGA:Selain Lato-lato, Ini Permainan Tradisional yang Masih Dimainkan Anak-anak Hingga Saat Ini

Harta kekayaannya itulah yang akhirnya mengantarkan Rina masuk ke dalam daftar 50 orang terkaya versi forbes sekaligus perempuan ketiga terkaya di Indonesia.

4. Ghan Djoe Hiang

Wanita berusia 79 tahun ini memiliki harta kekayaan senilai USD 1,07 miliar atau setara dengan Rp16,7 triliun.

Ghan Djoe Hiang berhasil menempatkan dirinya sebagai perempuan terkaya di Indonesia dan masuk ke dalam daftar 50 orang terkaya versi Forbes.

BACA JUGA:Dari Cetak Juara Sampai Pengusaha, IIB Darmajaya Mendunia dan The Best

Ghan Djoe Hiang memiliki kekayaan tersebut setelah sang suami, Athanasius Tossin Suharya meninggal dunia pada 2022 lalu, dengan meninggalkan warisan berupa Grup Baramulti Suksessarana yang bergerak di bidang pertambangan dan perdagangan batubara.

Kategori :