Kopdarwil, Ajang PSI Lampung Panaskan Mesin Partai

Kamis 13-04-2023,09:33 WIB
Reporter : Ari Suryanto
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID - Acara Kopdarwil 2023 sukses digelar PSI Lampung pada Rabu sore, 13 April 2023.

Dalam Kopdarwil yang di berlangsung di Ballroom Hotel Horizon tersebut turut hadir Ketua DPP PSI Bidang Hukum dan HAM Ariyo Bimmo. 

Pada kesempatan itu, Ariyo menegaskan betapa pentingnya Kopdarwil untuk diselenggarakan oleh setiap DPW.

"Secara serentak Kopdarwil ini dilakukan di beberapa daerah se-Indonesia, salah satunya di Lampung," ucap Ariyo kepada awak media.

Melalui Kopdarwil, DPP PSI mendorong kader di daerah, termasuk Lampung, untuk segera bergerak karena pesta demokrasi kurang dari satu tahun lagi.

Ditegaskan, Kopdarwil merupakan awal dari pergerakan besar PSI.

"Selama ini setelah verifikasi faktual, teman-teman pasti sudah bergerak. Tapi Kopdarwil ini sangat berguna untuk bisa menggerakkan mesin partai di kabupaten/kota," ungkap Ariyo. 

Pada kesempatan itu, Ariyo turut menyampaikan target minimal dari PSI.

"Dari mayoritas daerah di Indonesia, PSI mengincar minimal satu fraksi dulu untuk mencalonkan kada. Jadi minimal saru fraksi terbentuk seperti di Jakarta," harapnya.

Di tempat yang sama, Ketua DPW PSI Lampung Azitriaz Tiza menyatakan kesiapannya untuk berjuang memenuhi target dari DPP.

Hanya saja, untuk saat ini pihaknya belum memastikan sosok yang mungkin saja akan dijagokan di kancah Pilkada.

"Kalau PSI Lampung sampai saat ini melihat-lihat dulu kalau untuk Pilkada. Sebab saat ini kita fokus meraih 15 persen suara sah secara nasional, dan 1 Fraksi untuk DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota," ucap Tiza.

Barulah kemudian pihaknya mulai melirik sosok-sosok yang memang layak mereka dukung.

"Kalau target dari pusat sudah terpenuhi, baru kita cari sosok calon kepala daerah, tentunya yang sesuai  dengan DNA PSI," ucapnya.

Dan, acara Kopdarwil yang mengundang perwakilan kader dari 15 Kabupaten/Kota tersebut menurutnya pun sangat penting.

Kategori :