Kisah Guru di Tulang Bawang Dilamar oleh Muridnya Viral di Media Sosial, Begini Pejalanan Cinta Keduanya

Jumat 14-04-2023,11:46 WIB
Reporter : Muhammad Zainal Arifin
Editor : Ari Suryanto
Kisah Guru di Tulang Bawang Dilamar oleh Muridnya Viral di Media Sosial, Begini Pejalanan Cinta Keduanya

Berbeda dengan teman sebayanya, Sofyan hanya berani memperhatikan sang guru dari kejauhan. Tak berani menyapa, apalagi mengeluarkan kata gombalan.

Ternyata, hal tersebut menjadi kesan positif Nita mengenal Sofyan.

Waktu berjalan. Nita dan Sofyan masih berhubungan selayaknya guru dan murid.

Sampai di momen itu.

BACA JUGA:Berhasil Jalankan Transformasi Digital, Dirut PLN Dianugerahi The Most Reputable CEO in Digital Platform

Ada sebuah perlombaan di luar sekolah. Sofyan mulai berani berkomunikasi dengan gurunya tersebut melalui pesan singkat. 

Pesan singkat Sofyan kepada Nita juga masih selayaknya guru dengan murid.

Ternyata dari momen awal mereka komunikasi tersebut, muncul benih-benih perhatian dari sang murid.

Nita sadar saat itu ia sedang didekati oleh muridnya.

BACA JUGA:10 Hari Terakhir Ramadan, SMPN 11 Mesuji Gelar Santunan anak Yatim dan Bagikan Takjil

Sampai akhirnya pada satu momen, sang murid berani mengungkapkan isi hatinya melalui pesan singkat.

Nita kaget pasti. Namun ia tidak ingin terlalu menanggapi sebab masih menganggapnya sebagai sebuah keisengan anak seumurannya.

"Apalagi seumuran dia saat itu mungkin hanya sekadar cinta monyet, sehingga waktu itu saya gak terlalu menanggapi serius," aku Nita.

Waktu berjalan. Ternyata anggapan Nita salah. 

BACA JUGA:AKBP Benny Prasetya Resmi Jabat Kapolres Pringsewu

Sofyan nyatanya konsisten mendekati sang guru. Bahkan saat telah lulus pada Tahun 2019 lalu. 

Kategori :