Merugikan! Ternyata Ini Alasan Tidak Boleh Tidur Setelah Sholat Subuh

Rabu 10-05-2023,07:30 WIB
Reporter : Ajeng Monika Selis
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Setelah sholat subuh, orang-orang biasanya akan melanjutkan tidur walaupun mungkin hanya sebentar.

Padahal umat Islam tidak diperkenankan untuk langsung tidur kembali setelah sholat subuh.

Dalam hal ini, ada beberapa waktu di mana manusia tidak dianjurkan untuk kembali tidur.

Kebanyakan orang mungkin beranggapan bahwa tidur lagi setelah sholat subuh adalah suatu hal yang wajar untuk dilakukan.

BACA JUGA: Terungkap! Ternyata Ini Alasan Sangkakala Malaikat Israfil Dijadikan Pertanda Kiamat

Sebagian lagi pasti berpikir bahwa tidur setelah melaksanakan ibadah sholat subuh. Itu mungkin tidak akan memiliki pengaruh apapun bagi kehidupan mereka selanjutnya.

Jika kita merujuk pada hukum taklifi yang mana suatu hal dapat menjadi makruh dan sangat tidak baik bagi diri kita, kecuali ada urusan yang mengharuskannya untuk beristirahat guna menjaga kesehatan tubuh orang tersebut.

Maka hukum tidur setelah sholat subuh menurut hukum taklifi adalah makruh.

Dalam hadis yang diriwayatkan oleh Thabrani, bahwasannya Rasulullah Shallallahu'alaihi wasallam bersabda yang artinya:

BACA JUGA: Ngeri! Malaikat Maut Tatap Wajah Kita Sampai 70 Kali Sehari, Begini Hadistnya

"Seusai sholat fajar (subuh), janganlah kamu tidur sehingga melalaikan kamu untuk mencari rezeki,".

Jika diartikan, maka hadis tersebut menyuruh umat manusia untuk mewujudkan mimpi-mimpi dengan berusaha atau melakukan suatu pekerjaan sejak pagi hari.

Setiap mahluk harus berusaha dan menyambut keberkahan yang dibagikan Allah Subhanahu wa ta'ala.

Akan tetapi sebagian orang merasa kebiasaan tidur setelah sholat subuh adalah hal biasa yang terkadang sulit ditinggalkan.

BACA JUGA:bLink Streaming Real Madrid vs Manchester City Semifinal Liga Champions

Kategori :