BANDARLAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Apabila membicarakan makanan Nusantara, kamu wajib memasukkan Lampung kedalam daftar wilayah yang menyimpan banyak masakan nikmat.
Karena, Lampung memiliki beragam makanan khas Lampung yang pastinya terkenal dan tidak dapat anda temukan kenikmatannya di kota lain banyak sekali makanan khas dari Lampung yang dapat Anda langsung nikmati atau bahkan dijadikan sebagai buah tangan.
Dirangkum beberapa sumber. Berikut ini beberapa makanan khas dari Lampung yang akan direkomendasikan dan sayang untuk dilewatkan.
1. Seruit Lampung
Makanan pertama yang menjadi ciri khas dari Lampung adalah serius makanan yang satu ini biasanya akan dihidangkan pada acara penting seperti pernikahan atau adat.
BACA JUGA: Hari Jadi Kota Metro sebagai Momentum Evaluasi
Keragaman seruit Lampung bahkan dinilai sebagai makanan yang istimewa karena sudah menjadi makanan yang pokok untuk warga lokalnya.
Seruit biasanya berupa ikan goreng atau ikan bakar dengan bumbu tradisional.
Menikmati Seruit tidak akan lengkap tanpa sambal yang terdiri dari campuran terasi lapar tempoyak atau mangga sesuai dengan namanya yang berasal dari kata nyeruit. Seruit seringkali dijadikan hidangan untuk dinikmati bersama-sama atau Mukbang Seruit.
2. Geguduh
Merupakan salah satu makanan yang terbuat dari bahan dasar pisang dan menjadi ciri khas di Kota Bandar Lampung pisang yang sudah dihaluskan yang dicampur dengan selai susu dan tepung terigu sehingga menjadikan makanan ini sangat lembut dan manis.
BACA JUGA:Tidur dengan Lampu Menyala Ternyata Berbahaya Bagi Kesehatan, Ini Dampaknya
3. Gulai Taboh Lampung
Panganan (makanan) khas Lampung yang wajib dicicipi yakni Gulai Taboh.
Nama Panganan khas Kabupaten Pesisir Barat. Lampung berasal dari Bahasa Lampung dengan kata "Taboh" berarti santan. Sementara secara harfiah, gulai Taboh berarti Gulai Santan yang nantinya ditambahkan beberapa pelengkap lain berupa hasil laut dan sayuran.