RADARLAMPUNG.CO.ID - Posisi tiga kepala kepolisian daerah (Kapolda) bergeser dalam mutasi terbaru polri.
Terdiri dari Kapolda Sumatera Utara, Kapolda Bali dan Kapolda Sulawesi Barat.
Dalam mutasi polri terbaru ini, jabatan sejumlah wakapolda juga bergeser.
Untuk posisi kapolda yang beralih adalah Kapolda Sumatera Utara Irjen Panca Putra.
BACA JUGA: Mutasi Polri Terbaru, Barisan Jenderal dan Pamen di Jawa Bali Bergeser, Termasuk Kapolda-Wakapolda
Ia pindah tugas menjadi perwira tinggi Lemdiklat Polri.
Kemudian Kepala Kepolisian Daerah Bali Irjen Putu Jayan Danu Putra.
Jenderal bintang dua ini beralih poisis menjadi perwira tinggi Badan Intelkam Polri.
Kemudian Kapolda Sulawesi Barat Irjen Verdianto Iskandar Bitticaca. Ia dimutasi menjadi Asisten Operasinal Kapolri.
BACA JUGA: Sosok Kapolres Perempuan Pertama di Indonesia, Pensiun Dengan Pangkat Jenderal Bintang Satu
Untuk pengganti ketiga jenderal ini adalah Irjen Agung Setya Imam Effendi.
Jenderal bintang dua yang sebelumnya menjadi Asops Kapolri ini mendapat promosi sebagai Kapolda Sumatera Utara.
Lalu Brigjen Ida Bagus Kd Putra Narendra menjadi Kapolda Bali.
Sebelumnya, jenderal bintang satu ini menjabat sebagai Karoada B/J Slog Polri.
BACA JUGA: Kado HUT Bhayangkara, Dirtahti Polda Lampung Terima Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya