15 Tanaman Hias Dipercaya Pembawa Keberuntungan , Nomor 10 dijadikan Cendramata untuk Pasangan baru Menikah

Selasa 25-07-2023,10:30 WIB
Reporter : Anggi Rhaisa
Editor : Anggri Sastriadi

BANDAR  LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Hingga saat ini masih banyak yang percaya kalau menerapkan ilmu Feng Shui dalam menata rumah bisa mendatangkan keberuntungan bagi si pemilik rumah.

Misalnya, Penempatan furnitur posisi Jendela pintu peralatan alat rumah tangga di kamar mandi hingga posisi untuk ruang tidur.

Bahkan menurut fengshui ternyata ada tanaman pembawa keberuntungan rezeki kesehatan dan kemakmuran yang bisa ditanam di pekarangan rumah dan juga sebagai tanaman hias di sudut ruangan rumah kalian.

Meski kamu boleh percaya atau tidak dengan ilmu Feng Shui yang beredar di masyarakat ini namun nggak ada salahnya menanam tanaman pembawa keberuntungan di pekarangan rumah kamu.

BACA JUGA:13 Kampus Indonesia yang Masuk Jajaran Universitas Terbaik di Dunia Versi QS WUR 2024

Pasalnya tanaman-tanaman yang dikatakan membawa keberuntungan ini juga mempunyai sisi estetika untuk keindahan rumah

Jadi nggak ada ruginya untuk memilikinya di pekarangan rumah untuk itu, dilansir dari Youtube @Hilya Media, berikut 15 jenis tanaman pembawa keberuntungan yang bisa ditanam di rumah agar kamu makin hoki

1.Pohon uang atau money Tree atau Pachira 

Jenis tanaman pembawa keberuntungan yang pertama adalah pohon uang atau pachira.

Sesuai namanya tanaman hias satu ini memang selalu identik dengan uang dan kelimpahan rezeki.

BACA JUGA:Aspidsus Kejati Lampung Dimutasi Mendadak, Ternyata Ini Penyebabnya

Selain itu menurut fengshui tanaman ini membawa pengaruh baik untuk kesehatan keberuntungan dan panjang umur bagi para penghuni rumah untuk bisa membawa keberuntungan.

Di dalam ilmu Feng Shui ini pemilik harus memilih batang pohon yang berangka ganjil misalnya 3-5 yang dikepang bersamaan. Sedangkan pohon dengan batang 4 justru diyakini membawa sial.

Harga jual tanaman ini bisa naik sesuai dengan jumlah kepalanya hal ini karena semakin banyak kepangan dipercaya mendatangkan rezeki yang lebih melimpah. 

Selain dapat diletakkan diluar rumah tanaman ini juga menurut fengshui cocok disimpan di ruang tamu buah tanaman bunga kertas.

Kategori :