Sontak video itu membuat warga marah dan menganggap NWAP telah menyinggung warga desa setempat.
NWAP kemudian membuat klarifikasi dan meminta maaf atas videonya yang viral tersebut.
Dalam video lain tampak NWAP diusir dan disoraki oleh warga setempat.
BACA JUGA:Viral Video Mahasiswa Universitas Lampung Histeris, Lulus Setelah 14 Semester
Mahasiswa KKN Diantar Pulang Warga
Berlainan dengan dua peristiwa diatas, kali ini rombongan mahasiswa KKN Universitas Gadjah Mada menyedot perhatian publik.
Ya, dalam sebuah video yang viral beberapa waktu di media sosial memperlihatkan para mahasiswa KKN di desa Ohoidertawun, Kei Kecil, Maluku Tenggara, Provinsi Maluku diantar kepulangannya oleh warga secara beramai-ramai 13 Agustus 2022 lalu.
Warga dengan antusias menunggu dan melambaikan tangan hingga pesawat yang mereka tumpangi lepas landas.
Viral mahasiswa UGM yang KKN di Maluku dilepas warga.--tiktok @george_meturan
BACA JUGA:Lima Puluh Mahasiswa Teknokrat Berpartisipasi Dalam Gerakan Bersih-bersih Pantai Sukaraja
Momen haru dan salam perpisahan juga terekam dalam video itu.
“Unit kami diantar warga dari dua desa dan mereka menunggu, menyanyikan nyanyian perpisahan di terminal bahkan tanpa kami sangka warga tetap menunggu pesawat take off di balik pagar-pagar. Masyarakat tidak langsung pulang hingga peswat yang kami tumpangi hilang dari pandangan mata,” ungkap Koordinator Mahasiswa Unit KKN UGM Desa Letman dan Ohoidertawun, Franciscus Rico Kusum dikutip dari ugm.ac.id.
Program-program yang digelar para mahasiswa dirasakan manfaatnya oleh warga tempat KKN itu.
Mahasiswa juga turut aktif dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh warga. Alhasil, warga menanggap para mahasiswa telah berperan dalam pembangunan desa.
Itulah tiga peristiwa viral di Indonesia yang berkaitan dengan peribahasa Dimana Bumi Dipijak Disitu Langit Dijunjung. (*)