RADARLAMPUNG.CO.ID - Pringsewu, sebuah kabupaten di Lampung Selatan, memiliki potensi pariwisata yang melimpah.
Potensi ini mencakup kekayaan alam dan sumber daya non-alam yang telah dikembangkan dengan baik, menjadikannya destinasi wisata yang menarik dan sayang untuk dilewatkan.
Setiap tempat wisata di wilayah ini memiliki daya tarik unik yang mencerminkan identitas dan karakteristiknya sendiri.
Tidak heran jika banyak pengunjung yang berwisata ke pringsewu semakin hari semakin banyak bahkan dari luar daerah juga sering berkunjung ke tempat wisata pringsewu.
BACA JUGA:Inilah Harapan Besar Unila Dengan Bertambahnya Guru Besar
Karena semakin banyak pengunjung yang berwisata ke daerah pringsewu sekarang banyak sekali tempat wisata yang baru bernuansa alam yang bisa melihat keindahan persawahan , yang menjadikan suasana pedesaan yang asri dan sejuk.
Berikut rekomendasi tempat wisata pringsewu yang tidak kalah hits :
1. Bukit Tursina
Bukit ini menawarkan pemandangan alam yang unik dengan adanya danau di atas bukit. Suasana asri dan sejuk membuatnya menjadi pilihan menarik.
Barisan pohon yang tertata rapi dan keberadaan danau yang jernih dapat menjadi lokasi pengambilan foto yang menarik.
BACA JUGA:Luar Biasa, Dua Pasang Suami-Istri Dikukuhkan sebagai Guru Besar Unila
Menjadi pengalaman yang menyenangkan apabila bisa mengunjungi tempat wisata alam yang tenang ini bersama keluarga atau pasangan.
Hal ini dikarenakan keindahan pemandangan yang dipenuhi oleh warna hijau sejauh mata memandang, dan udara yang begitu segar.
2. Bukit Panggonan
Selain pesona alam, bukit ini juga memiliki wahana permainan seperti rumah Hobbit, jembatan cinta, dan berbagai jenis ayunan.