Pada masa Nataru 2023/2024, Divre IV Tanjungkarang mengatakan juga akan mengadakan program khusus. Pada masa Nataru 2023/2024 sebagai dukungan untuk mengampanyekan gerakan ramah lingkungan, Divre IV Tanjungkarang akan membagikan hadiah kepada pelanggan KA yang beruntung berupa tumbler.
“Hadiah tumbler kami pilih agar pelanggan KA dapat memanfaatkan water station yang tersedia di Stasiun Tanjungkarang dan Stasiun Baturaja. Hal tersebut sebagai upaya mengurangi sampah plastik dari botol minum kemasan. Selain program tersebut, sebagai komitmen bersama jajaran Divre IV Tanjungkarang juga akan melakukan Posko Nataru 2023/2024.
"Pada masa angkutan Nataru 2023/2024 pegawai tidak diperbolehkan cuti dan seluruh jajaran Divre IV Tanjungkarang akan turun langsung memastikan seluruh aspek perjalanan kereta api berjalan dengan lancar. Hal itu sebagai upaya kami menghadirkan layanan KA di Divre IV Tanjungkarang yang nyaman, aman, dan selamat,“ tutup Zaki. (*)