Misalnya pada seri Samsung Galaxy S24 dilengkapi dengan Vapor Chamber berukuran 1,5 kali lebih besar.
Kemudian untuk seri Samsung Galaxy S24+ dilengkapi dengan Vapor Chamber berukuran 1,7 kali lebih besar dibandingkan seri pendahulunya.
Bagi yang belum tahu, peningkatan ukuran Vapor Chamber ini memiliki tujuan tersendiri dalam meningkatkan kinerja perangkat khususnya kondisi penggunaan berat.
Selain itu pengguna Samsung juga tidak perlu khawatir soal performa sehingga bisa menikmati bermain game lebih maksimal.
BACA JUGA: Janji Menua Bersama, Andika Kangen Band Resmi Nikahi Dokter Cantik Asal Lampung Selatan
Samsung Galaxy S24 series yang masuk dalam referensi HP Gaming ini memiliki Exynos 2400 dengan fabrikasi 4nm generasi ketiga.
Dalam seri chipset ini memungkinkan penggunaan daya baterai yang justru lebih efisien dan juga tahan lama.
Performa Exynos 2400 disebut sudah menggunakan Xclipse 940 GPU yang dibuat dengan arsitektur AMD RDNA TM3 terbaru.
Di mana itu memiliki kemampuan meningkatkan kinerja teknologi ray tracing dalam melakukan render untuk menciptakan visual game yang semakin realistis.
BACA JUGA: Cara Nabi Muhammad SAW Wudhu Dengan Mudd, Begini Penjelasan Syekh Ali Jaber
Menariknya lagi, pengguna Exynos 2400 bisa menikmati kualitas grafis yang superior hingga ke bagian aspek yang paling detail dan kompleks.
Keberadaan chipset yang tengah diunggulkan Samsung ini juga konon bisa membuat pengguna menikmati gameplay yang responsif.
Hal ini tentunya disebabkan adanya sokongan kinerja CPU yang mengalami peningkatan hingga 1,7 kali dari generasi sebelumnya.
Sehingga para gamers bisa memiliki pengalaman mobile gaming yang semakin immersive apalagi layar Samsung Galaxy S24 series ini sudah mendukung adaptive refresh rate hingga 120Hz.
BACA JUGA: 3 Kampus di Lampung Masuk Daftar 25 Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia Versi Webometrics 2024
Keberadaan fitur ini tentunya menambah pergerakan karakter saat bermain hame menjadi lebih mulus dan cepat.