Angkutan Lebaran 2024, PT KAI Divre IV Tanjung Karang Siap Berikan Pelayanan Optimal Bagi Pemudik

Kamis 04-04-2024,09:33 WIB
Reporter : Anggi Rhaisa
Editor : Anggri Sastriadi

Lebih rinci, Januri juga menyampaikan, Divre IV Tanjungkarang juga menyediakan 6 kereta penolong/pembangkit yang ditempatkan di Stasiun Tanjungkarang, Stasiun Tigagajah, dan Stasiun Ketapang. 

BACA JUGA:Bandara Radin Inten II Diprediksi Layani 69 Ribu Penumpang saat Mudik Lebaran 2024

Selain itu ada juga kereta dan lokomotif cadangan sebagai antisipasi jika terjadinya gangguan. 

“Sebagai langkah antisipasi terjadinya amblesan dan longsor yang bertepatan dengan masa Lebaran 2024, Divre IV Tanjungkarang juga menyediakan alat material untuk siaga (AMUS) di 18 titik," katanya.

Yakni,  Stasiun Tanjungkarang, Stasiun Rejosari, Stasiun Bekri, Stasiun Blambangan Umpu, Stasiun Kotabumi, Stasiun Ketapang, Stasiun Negara Ratu,

BACA JUGA:Penggemar Keju Harus Tahu, Berikut 3 Resep Olahan Keju Jadi Alternatif Kuliner Buka Puasa Anda

Lalu,  Stasiun Tulung Buyut, Stasiun Negeri Agung, Stasiun Blambangan Umpu, Stasiun Way Tuba, Stasiun Martapura, Stasiun Spancar, Stasiun Baturaja.

Kemudian, Stasiun Blimbing Air Kaka, Stasiun Peninjawan, Stasiun Pagar Gunung dan Stasiun Tanjung Rambang. 

"Selain itu, kami juga menyediakan penjaga jalan lintas (PJL) ekstra 42 orang untuk mengamankan perjalanan KA di sepanjang lintas untuk memantau apabila terjadi kondisi yang dapat menghambat perjalanan KA," tambah Januri. 

BACA JUGA:Mengenal Pandap Kuliner Pesisir Barat Lampung, Bisa Banget Jadi Rekomendasi Menu Buka Puasa Anda

Selain itu, Ia juga mengatakan perkiraan puncak arus mudik terjadi pada H-3 atau pada hari Minggu, 7 April 2024.

Sedangkan, untuk puncak arus balik diperkirakan terjadi pada H+3 atau pada hari Minggu, 14 April 2024. 

Awalnya Divre IV Tanjungkarang hanya menyediakan 51.480 kursi, namun karena antusias masyarakat yang tinggi.

Akhirnya ada penambahan menjadi 58.968 kursi atau bertambah 7.488 kursi selama momen Angkutan Lebaran 2024. 

BACA JUGA:Bosan Buka Puasa dengan Nasi, Ganti Dengan Skubal Kuliner Lampung Menggugah Selera

Kapasitas tersebut bertambah karena Divre IV Tanjungkarang menambahkan satu kereta ekonomi pada rangkaian KA Kuala Stabas dan KA Rajabasa untuk keberangkatan 3 sampai dengan 18 April 2024. 

Kategori :