10 Kuliner Legendaris di Bandar Lampung yang Cocok Diburu saat Lebaran dengan Sensasi Luar Biasa!

Minggu 14-04-2024,14:03 WIB
Reporter : Anggi Rhaisa
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID - Menikmati kuliner legendaris di Bandar Lampung saat lebaran merupakan sensasi luar biasa dan sayang banget untuk dilewatkan.

Nah, di Bandar Lampung, banyak banget kuliner legendaris yang cocok untuk kalian cicipi satu per satu saat berlibur lebaran di Kota Tapis Berseri.

Diolah dari beberapa sumber, berikut ini beberapa kuliner legendaris di Bandar Lampung, antara lain:

1. Sate Padang Sidi 

Sate Padang Sidi merupakan salah satu kuliner legendaris di Bandar Lampung yang sudah buka sejak tahun 1970.

BACA JUGA:4 Tips Aman Balik Mudik Lebaran 2024 Anti Macet di Jalanan

Memiliki cita rasa yang khas gurih dengan harga sangar terjangkau, lokasi kuliner satu ini cukup strategis.

Salah satu cabangnya berlokasi di Jalan Hayam Wuruk Nomor 161, Kebon Jeruk, Kecamatan Tanjung Karang Timur, Bandar Lampung.

2. Nasi Uduk Abadi

Saat Anda mengelilingi Kota Bandar Lampung pada malam hari, sempatkan mencoba salah satu kuliner legendaris yang ada kota ini, yakni Nasi Uduk Abadi .

Nasi Uduk Abadi yang ada sejak tahun 1997 ini mulai beroperasi pukul 18.30 WIB di Pulau Legundi, Sukarame, Bandar Lampung.

Saat menikmati Nasi Uduk Abadi, sensasi luar biasa bisa kalian dapati karena diracik dengan bumbu tradisional.

BACA JUGA:Libur Lebaran 2024, Polisi Jaga Ketat Dua Objek Wisata di Tulang Bawang Lampung

Nasinya lembut, gurih, dan memiliki aroma serai yang wangi banget ke hidung dan tentunya sambal medok.

Penikmat kuliner legendaris ini juga bisa memadu padankan dengan beragam lauk pauk yang digoreng dadakan. Jadi kriuk kriuk. Nikmat dan memunculkan sensasi luar biasa! 

Kategori :